keuntungan mengajukan working holiday selandia baru

Dalam beberapa tahun terakhir, pengajuan Working Holiday Visa Selandia Baru sangat aktif. Dengan adanya seseorang memiliki sistem yang disebut WHV ini, kamu bisa bekerja sambil berlibur ke berbagai negara manapun.

Untuk kamu yang belum tahu, Working Holday Visa adalah sebuah izin tinggal yang memungkinkan turis bekerja sambil berlibur ke negara tujuan. Saat seseorang mempunyai WHV, maka dia bisa mendapatkan peluang dalam penghasilan.

Tentunya banyak pertanyaan muncul mengapa kita perlu mengajukan Working Holiday Visa Selandia Baru. Untuk menemukan jawabannya, simak ulasannya di bawah ini.

1. Kemudahan Akses ke Berbagai Negara

Salah satu kelebihan Working Holiday Visa (WHV) Selandia Baru adalah kemudahan akses ke banyak negara. Contohnya seperti Indonesia, Australia, Inggris, dan Kanada. Pemegang WHV memiliki kemampuan untuk tinggal, bekerja, dan bahkan belajar singkat di Selandia Baru selama 12 bulan.

Mereka juga bisa menjelajahi negara tetangga seperti Australia dan wilayah Pasifik Selatan tanpa mengalami proses visa yang sulit. WHV ini sangat menarik bagi mereka yang ingin memperluas pengalaman internasional dengan menjelajahi lebih dari satu negara.

2. Tidak Membutuhkan Sponsor Pekerjaan Sebelum Masuk

Keuntungan besar lainnya saat mengajukan Working Holiday Visa Selandia Baru adalah tidak perlu memiliki sponsor pekerjaan sebelum tiba di negara tersebut. Hal Ini memungkinkan pelancong untuk tiba di Selandia Baru dan mencari pekerjaan setelah mereka tiba.

Tentunya bisa mengurangi tekanan untuk mendapatkan pekerjaan dari negara asal dan memungkinkan pelamar bekerja di berbagai industri. Kamu bisa bekerja di bagian pariwisata, pertanian, hingga perhotelan. Dengan fleksibilitas ini, mereka dapat menjelajahi negara sembari mencari peluang pekerjaan yang sesuai. Working Holiday Visa biasanya berlaku selama satu tahun. Waktu tersebut sudah cukup untuk dapat bekerja hingga bepergian.

3. Memiliki Akses Ke Pendidikan Jangka Pendek

Untuk kamu yang ingin dapat keterampilan sambil bekerja di luar negeri, maka Selandia bisa sangat cocok untuk dipilih. Pemegang visa ini dapat mengikuti kursus atau pelatihan selama enam bulan. Hal Ini memberikan kesempatan untuk meningkatkan berbagai keterampilan.

Contohnya, kamu bisa mengembangkan bahasa Inggris, keterampilan profesional, dan kursus khusus yang sesuai dengan minat atau bidang pekerjaanmu. Akses ini meningkatkan persaingan di pasar kerja lokal hingga global.

Selain itu, belajar di Selandia Baru memungkinkan kamu dapat pengalaman belajar di lingkungan yang multikultural. Bahkan, kamu masih tetap dapat bekerja paruh waktu untuk mendukung biaya pendidikan dan kehidupan sehari-hari.

4. Kesempatan untuk Bekerja dan Berlibur

Kapan lagi kita bisa bekerja sambil liburan? Hal semacam itu bisa dilakukan ketika mendapatkan Working Holiday Visa Selandia Baru. Ya, kamu memiliki kesempatan istimewa untuk menikmati liburan sembari bekerja.

Para pelancong berusia 18–35 tahun (tergantung negara asal) memiliki izin untuk tinggal selama 12 bulan, atau 23 bulan bagi warga Inggris. Selama masa ini, mereka yang memiliki visa dapat bekerja secara legal di berbagai industri seperti pariwisata, pertanian, atau perhotelan.

Mereka dapat bekerja paruh waktu atau penuh waktu, tergantung pada preferensi. Dengan kesempatan ini,maka bisa mendapatkan uang untuk mendukung perjalanan mereka ke Selandia Baru.

Oleh karena itu, WHV ini adalah pilihan sempurna bagi mereka yang ingin menggabungkan pengalaman profesional dengan petualangan. Meskipun terlihat menyenangkan, akan tetapi kamu tetap harus prioritaskan tujuanmu ke sana.

5. Tempat yang Cocok untuk Pecinta Alam

working holiday visa selandia baru

Jika kamu seorang pecinta alam, maka Selandia Baru bisa jadi pilihan menarik. Apalagi, Working Holiday Visa ini memungkinkan mereka dapat menikmati keindahan negara sambil bekerja. Negara ini terkenal dengan pemandangannya yang menakjubkan, termasuk pegunungan, danau, hutan hujan, pantai, dan fjord yang menakjubkan.

Selandia Baru menawarkan banyak pilihan untuk aktivitas outdoor, seperti bersepeda, mendaki gunung, hiking, dan bahkan olahraga ekstrim seperti bungee jumping dan skydiving. Kamu dapat bekerja sambil menjelajahi alam bebas dan merasakan petualangan di tempat seperti Milford Sound, Mount Cook, atau Tongariro Alpine Crossing. Pengalaman tersebut membuatmu jadi lebih baik dan memberi kesempatan dalam menikmati alam yang indah dan murni di Selandia Baru.

6. Tingkat Kebersihan dan Keamanan yang Tinggi

Pada dasarnya, mendapatkan tempat kerja yang bersih dan aman tentunya memberikan keunggulan tersendiri. Untungnya, negara ini dikenal dengan standar hidup yang bagus. Bagian itu termasuk sistem kesehatan yang teratur, lingkungan bersih, dan standar keselamatan publik yang sangat baik.

Wisatawan dapat merasa aman menjelajahi kota-kota dan pedesaannya karena tingkat kejahatan yang rendah. Selain itu, pengalaman tinggal menjadi lebih nyaman karena ruang publik, taman, dan fasilitas umum tetap bersih. Pemegang visa kerja ini memiliki keuntungan besar karena mereka dapat bekerja dan berlibur dengan aman. Apalagi, lingkungan mereka bisa meningkatkan kesehatan fisik dan mental sehingga bekerja jadi lebih produktif.

Lihat Juga Video Cara Mudah Kirim Uang Ke Luar Negeri

YouTube video thumbnail

7. Visa yang Relatif mudah Didapatkan

Mungkin bagian ini jadi salah satu kelebihan dibandingkan dengan negara lainnya. Selandia Baru memberikan kemudahan dalam mengajukan visa tinggal atau kerja di sana. Negara tetangga Australia ini menawarkan kuota tahunan kepada warga negara yang memenuhi syarat. Caranya melalui proses pendaftaran online yang begitu mudah.

Selain itu, biasanya persyaratan yang diajukan juga lebih mudah seperti bukti keuangan, asuransi kesehatan, dan kesehatan fisik. Karena tidak diperlukan sponsor atau tawaran pekerjaan sebelumnya, para pekerja ini jadi lebih fleksibel. Para wisatawan dapat bekerja di bidang tertentu seperti pariwisata atau pertanian sambil menikmati keindahan alam Selandia Baru dengan WHV. Bagian ini seperti menggabungkan pengalaman kerja dan liburan sekaligus. Tentunya bisa memberikan kesempatan istimewa bagi mereka yang berusia muda dengan proses mudah dan cepat.

Meskipun terlihat menyenangkan saat mendapatkan WHV Selandia baru, perlu kamu perhatikan bahwa tidak bisa selamanya tinggal di sana. Ada batas waktu yang diberikan dan kamu perlu memanfaatkan kesempatan itu sebaik mungkin.

Baca Juga Artikel Lainnya dari Transfez

Biaya Kirim Paket ke Amerika
Biaya Kirim Paket ke China
Biaya Kirim Paket ke Australia
Biaya Kirim Paket ke Perancis
Biaya Kirim Paket ke Brunei Darussalam

download Transfez

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore