Syarat Masuk dan Biaya Kuliah di University of Queensland

Biaya Kuliah di University of Queensland merupakan hal yang harus dipertimbangkan serta dipersiapkan jika Anda ingin menempuh pendidikan di kampus tersebut. Apalagi dengan kondisi lingkungan yang sama sekali berbeda. Itulah kenapa sekolah di luar negeri butuh kesiapan mental dan budget besar.

University of Queensland

Pernahkah Anda mendengar sebuah kampus bernama University of Queensland? Universitas ini berada di Australia dan sudah berdiri sejak tahun 1911. Melalui standar pendidikannya yang tinggi kampus ini berkomitmen besar terhadap penciptaan, pelestarian serta.penerapan pengetahuan.

Jika dihitung secara kasar, sudah satu abad lamanya universitas ini berkecimpung dalam dunia pendidikan. Berkontribusi untuk membentuk pemimpin dunia. Tidak heran banyak sekali calon mahasiswa yang ingin berkuliah disini. Informasi terakhir, kampus ini memiliki lebih dari 35 ribu sarjana.

Sedangkan untuk program Pascasarjana ada sekitar 18 ribu mahasiswa. Perlu Anda ketahui bahwa University of Queensland merupakan gabungan dari beberapa kampus. Di mana kampus utamanya berada di Brisbane, Queensland.

Beberapa prestasi yang telah diraih oleh University of Queensland (UQ) adalah peringkat 32 dunia menurut CWTS Leiden Ranking 2018, 47 dunia menurut QS World University Ranking, dan beberapa lainnya. Tidak main-main, tenaga pengajar berstatus profesor ada sekitar 180 orang.

Lihat Juga Video Cara Mudah Kirim Uang Ke Luar Negeri

YouTube video thumbnail

Biaya Kuliah di University of Queensland

Mengingat University of Queensland merupakan universitas ternama di Australia. Banyak orang yang penasaran berapa biaya yang harus dikeluarkan jika ingin menempuh pendidikan di sana. Apalagi mereka yang memang akan lulus dari sekolah menengah dan hendak melanjutkan ke jenjang lebih tinggi.

1. Biaya Kuliah University of Queensland Program Sarjana

Seperti penjelasan sebelumnya bahwa biaya kuliah di university of Queensland tidak sama rata. Tergantung dari jurusan yang Anda ambil. Namun untuk perhitungan secara umum, bagi yang menempuh pendidikan sarjana, minimal punua budget $ 42.272. ada ketentuan lain untuk mahasiswa internasional yang memang harus mengeluarkan biaya tiap semester.

Untuk rincian per semester sendiri Anda harus menyiapkan sekitar AUD 12,900 per semester. University of Queensland sendiri memiliki 8 unit standar program studi per semester. Jadi untuk informasi lebih detail bisa konsultasi ke lembaga agen pendidikan profesional.

2. Biaya Asuransi Kesehatan

Sudah bukan rahasia lagi kalau mahasiswa internasional wajib hukumnya memiliki kartu asuransi kesehatan. Hal ini tentu sangat penting mengingat Anda harus hidup dan tinggal di lingkungan baru. Manfaatnya, mahasiswa luar negeri jadi lebih terjamin kesehatannya.

Selain itu, asuransi kesehatan ini adalah dokumen wajib ketika Anda membuat visa pelajar. Calon mahasiswa bisa membuatnya melalui lembaga yang sudah dipercaya pemerintah. Biayanya cukup variatif.

3. Biaya Mengurus Visa Pelajar

Sebelum menjadi salah satu mahasiswa internasional, Anda harus memiliki visa pelajar terlebih dahulu. Perlu Anda ketahui bahwa untuk mengurus dokumen ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Itulah kenapa, persiapan kuliah harus dilakukan jauh-jauh hari.

Supaya visa pelajar segera terbit, ada baiknya Anda mencari informasi dari kedutaan besar Australia. Bisa juga melalui konsulat atau agen pendidikan.

Baca Juga Artikel Lain Tentang Program Studi dan Universitas

Daftar Jurusan Kuliah University of Cambridge
Daftar Jurusan Kuliah di Stanford University
Daftar Jurusan Kuliah di Harvard University
Daftar Jurusan Kuliah Tsinghua University
Daftar Program Studi di University of Edinburgh
Daftar Jurusan Kuliah Nanyang Technological University (NTU)

Biaya Hidup Selama Kuliah di University of Queensland

Selain biaya akademik, jangan lupa untuk memperhitungkan soal biaya hidup selama menempuh pendidikan di University of Queensland. Ketahuilah bahwa biaya hidup di Australia sekitar 60 % dari biaya kuliah itu sendiri. Memang cukup banyak mengingat Anda harus mencoba berbagai hal mulai dari tempat tinggal, akomodasi, transportasi, makanan, dan lainnya.

Terutama jika Anda harus tinggal di kota besar. Pengeluaran tentu akan jauh lebih mahal dan banyak. Jika diperhitungkan secara kasar, maka total biaya per bulan sebagai mahasiswa University of Queensland sekitar $ 1500 – $2500.

Apabila di convert dalam mata uang rupiah, maka setidaknya memerlukan Rp 15 juta – Rp 25 juta tiap bulan. Itulah kenapa sebelum memutuskan untuk kuliah di luar negeri pastikan untuk mempersiapkan finansial yang baik. Berbicara mengenai tempat tinggal universitas ini sebenarnya menyediakan akomodasi berkualitas.

Selain itu asrama ini juga berfokus pada peningkatan kualitas mahasiswa itu sendiri. Bahkan tempat ini juga dihuni oleh mahasiswa dari universitas lain. Dengan begini Anda bisa mengenal kultur di perguruan tinggi tersebut.

Syarat Masuk University of Queensland

Sebagai universitas bergengsi tentu memiliki berbagai syarat yang harus dipenuhi calon mahasiswa. Bukan hanya soal dokumen tapi juga beberapa tes untuk menguji kelayakan orang tersebut.

  • IB Diploma 28: untuk poin yang satu ini biasanya tergantung jurusan masing-masing
  • Sertifikat TOEFL: calon mahasiswa harus menyertakan sertifikat TOEFL dengan skor minimal 6.0
  • IELTS: tes yang satu ini berfungsi untuk menguji kualitas berbahasa Inggris seseorang di negara yang menggunakan bahasa Inggris

Fakultas dan Jurusan di University of Queensland

Perlu Anda ketahui bahwa UQ memiliki 8 fakultas unggulan. Selain itu universitas tersebut juga mempunya 8 institut multidisiplin dan 100 lebih situs penelitian. Lalu apa saja fakultas dan jurusan yang bisa Anda pilih sebagai fokus pendidikan. Ini daftarnya

1. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Fakultas yang satu ini meliputi segala keilmuan mengenai matematika dan sains. Mulai dari Arkeologi, paradoks zeno, aljabar sampai Ilmu Hewan.

2. Fakultas Kedokteran

University of Queensland merupakan universitas penyedia fakultas kedokteran berkelas dunia yang diakui secara internasional. Jurusannya meliputi kedokteran, kesehatan umum, dan ilmu biomedis. Selain itu ada 5 pusat penelitian dari fakultas ini.

Gunakan Transfez dengan Jack untuk kebutuhan bisnis Anda

ID CTA 1

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs.

google play store   350px appstore

Itulah beberapa informasi terkait biaya kuliah di University of Queensland. Selain dari penjabaran dua fakultas di atas ada beberapa yang lainnya yaitu fakultas ilmu kesehatan dan perilaku, teknik dan komputasi, bisnis ekonomi dan hukum, serta seni dan sastra.